Pergi ke Singapura lewat jalur Batam kini semakin banyak dipilih oleh sebagian besar orang Indonesia yang ingin berkunjung kesana. Pasalnya, tiket pesawat Jakarta-Batam yang lebih murah ditambah ongkos penyeberangan kapal ferry yang lebih terjangkau membuat mereka lebih memilih jalur ini dibanding harus membeli tiket pesawat Jakarta-Singapura dengan harga yang lebih mahal.
Cara Ke Singapura Lewat Kapal dari Batam
Untuk Anda yang ingin bertandang ke Singapura, baik itu dalam rangka liburan, urusan pekerjaan ataupun yang lainnya. Maka jalur perjalanan Batam Singapura dan sebaliknya bisa menjadi pilihan yang sangat tepat. Selain karena biayanya yang lebih murah, Anda juga bisa bolak-balik Indonesia Singapura dengan waktu yang tidak lama pula.
Anda tidak perlu kuatir dengan masalah penerbangan menuju ke Kota Batam. Karena saat ini telah banyak tersedia jadwal penerbangan menuju Batam dari kota-kota yang ada di Indonesia. Untuk Anda yang ingin mencoba ke Singapura lewat Kapal dari Batam, berikut cara yang bisa Anda lakukan:
Penerbangan Menuju Batam
Untuk penerbangan menuju Batam, Anda tidak perlu kuatir lagi. Karena saat ini bandara yang ada di kota-kota seluruh Indonesia sudah melayani penerbangan menuju Bandara Hang Nadim yang ada di Kota Batam. Selain itu, untuk biayanya sendiri juga lebih murah. Anda bisa mencari informasi terlebih dahulu untuk jadwal penerbangan menuju Batam dari kota tempat tinggal Anda.
Setelah sampai di Bandara Hang Nadim Kota Batam, Anda bisa langsung membeli tiket kapal ferry menuju Singapura terlebih dahulu. Karena harga tiket kapal ferry yang ada di Bandara sedikit lebih murah dibanding dengan harga tiket yang dijual langsung di pelabuhan.
Setelah membeli tikel dari Bandara, Anda bisa langsung bergegas menuju pelabuhan kapal ferry dengan menggunakan taxi. Di sana ada banyak sekali taxi yang berjejer di bagian depan pintu utama Bandar. Anda tinggal memilih salah satunya saja. Biasanya pihak taxi sudah menetapkan harga sebelumnya dan jarang menggunakan argo.
Untuk pelabuhan yang melayani penyeberangan dari Batam menuju Singapura ada beberapa pilihan, seperti Pelabuhan Tanjung Balai, Pelabuhan Sekupang, Pelabuhan Tanjung Pinang, dan Pelabuhan Batam Center. Namun dari beberapa pilihan pelabuhan tersebut, Pelabuhan Batam Centerlah yang paling dekat jaraknya dengan Singapura. Selain itu, pelabuhan ini juga lebih mudah dijangkau dari Bandara Hang Nadim. Sehingga tidak sedikit orang yang memilih pelabuhan Batam Center sebagai tempat penyeberangan menuju Singapura.
Waktu Penyeberangan Ferry dari Batam ke Singapura
Untuk penyeberangan ferry dari pelabungan Batam Center ke Harbourfront Singapore hampir tersedia setiap satu jam sekali. Dimana penyeberangan dimulai pada pukul 06.00 pagi hingga 21.00 malam. Agar tidak terlambat dengan jadwal ferry yang Anda inginkan, maka sebaiknya datang lebih awal. Karena sebelum naik kapal ferry setiap turis harus mengurus dokumen imigrasi yang memakan waktu sekitar setengah jam-an. Jadi, sebaiknya Anda harus tiba di pelabungan minimal 1 jam sebelum waktu pemberangkatan. Karena waktu check-in ditutup 20 menit sebelum keberangkatan.
Waktu perjalanan ferry dari Batam Center menuju ke Harbourfront Singapore sendiri memakan waktu sekitar 1 jam. Perlu untuk diingat, waktu Singapore lebih cepat 1 jam dari Kota Batam. Sehingga apabila Anda berangkat pukul 09.00 pagi, maka akan tiba di Singapore pada pukul 11.00 siang. Dan sebaliknya, jika Anda berangkat dari Singapore pukul 11.00, maka akan sampai di Batam pada pukul 11.00 juga.
Tiba di Harbourfront Ferry Terminal Singapore
Setelah tiba di Harbourfront Ferry Terminal Singapore, Anda bisa langsung menuju ke imigrasi dan custom. Untuk Anda yang datang ke Singapura dalam rangka liburan, maka bisa menggunakan lajur “All Passports”. Namun untuk Anda yang tinggal di Singapura, bekerja di Singapura, atau yang memegang employment pass. Anda bisa menggunakan lajur “Singapore Passports” supaya lebih cepat prosesnya.
Sebelum meninggalkan lajur imigrasi, pastikan jika passport milik Anda telah di cap petugas imigrasi. Setelah itu, Anda bisa melewati costum untuk pengecekan barang bagasi. Jika sudah, Anda bisa langsung masuk ke Harbourfront Center. Harbourfront Center adalah salah satu pusat pembelanjaan yang cukup mewah di Singapura. Tempat ini masih satu gedung dengan pelabuhan ferry. Selain itu, Harbourfront Center juga terhubung dengan Vivo City yang merupakan pusat pembelanjaan dan hiburan yang tak kalah mewahnya dari Harbourfront Center.
Jika Anda sudah keluar dari Harbourfront Center, ada banyak pilihan transportasi yang bisa Anda gunakan untuk menuju lokasi tujuan Anda. Jika Anda ingin menggunakan transportasi MRT, maka Anda bisa jalan lurus ke bagian depan Mall. Silahkan cari eskalator turun yang menuju ke Stasium MRT yang ada di bawah tanah. Namun, jika Anda ingin menggunakan transportasi seperti Taxi, maka Anda bisa langsung ke sebelah timur Mall. Disana ada banyak jejeran Taxi yang bisa Anda pilih.
Selain MRT dan Taxi, Anda juga bisa menggunakan transportasi darat lainnya yaitu berupa bus. Untuk Anda yang ingin naik bus, bisa langsung jalan ke bagian depan Mall dan tunggu di stop bus yang ada di pinggir jalan. Atau bisa juga naik ke lantai 2 untuk menyeberangi jembatan penyebrangan yang menuju ke Terminal Bus Harbourfront Center yang ada di seberang Mall. Tinggal pilih, Anda ingin menggunakan transportasi jenis apa.
Kembali Ke Batam Lewat Kapal dari Singapura
Jika waktu Anda di Singapura telah usai, maka saatnya untuk kembali ke Indonesia. Untuk kepulangan Anda ke Indonesia. Anda bisa menggunakan kapal ferry dari Harbourfront menuju ke Pelabuhan Batam Center. Sedangkan, untuk menuju ke Harbourfront Anda bisa menggunakan beberapa transportasi, seperti MRT, taxi, bus, atau kendaraan lainnya. Setelah itu, Anda bisa langsung membeli tiket ferry yang ada di counter resmi. Itulah cara ke Singapura lewat kapal dari Batam dan sebaliknya.