Home Seputar Sentosa Island Menikmati Keindahan Pesisir di Palawan Beach

Menikmati Keindahan Pesisir di Palawan Beach

Bosan dengan suasana Singapura yang modern dan penuh dengan gedung-gedung besar beserta hiruk pikuknya? Ada destinasi alam yang cocok untuk menghilangkan penat dan kebosanan, yaitu pantai. Benarkah Singapura punya pantai? Ya, tentu saja. Singapura juga negara kepulauan sehingga ada pantai di negara kecil ini, walaupun pantai buatan hasil reklamasi laut. Salah satu pantai di Singapura yang layak untuk dikunjungi adalah Pantai Palawan (Palawan Beach).

Palawan Beach yang terletak di Sentosa Island, tepatnya di Palawan Beach Walk ini tidak kalah cantik dan indah dengan Siloso Beach. Pantai yang berada di sebelah timur Wahana Wings of Time dan Pantai Siloso ini sangat cocok untuk rileks bersama pasangan karena suasananya tidak seramai Pantai Siloso. Palawan Beach lebih tenang dan teduh terutama pada pagi hari. Aktivitas seru seperti berenang dan bersepeda bisa dilakukan di sini dengan damai. Tidak perlu bayar retribusi atau tiket masuk untuk berwisata di pantai ini alias gratis.

Transportasi Umum Menuju Palawan Beach

Untuk tiba di pantai ini tentu saja Anda harus pergi ke Sentosa Island terlebih dahulu. Bagaimana cara untuk sampai di Sentosa Island dengan murah dan mudah?

Naiklah MRT menuju Vivo City dengan harga tiket sekitar SGD 2. Setelah tiba di Vivo City, perjalanan dilanjutkan dengan naik bus No CW8 menuju Sentosa Resort dengan mengikuti petunjuk yang tersedia. Ada pilihan lain yang bisa dinaiki, yaitu monorail atau sky lift dengan harga yang jauh lebih mahal. Pilih rute monorail menuju Palawan Beach dan turun di Beach Station. Lanjutkan perjalanan dengan naik tram gratis menuju Palawan Beach. Transportasi umum lainnya yang bisa dinaiki adalah trem yang dapat diakses dari pusat kota.

Fasilitas yang Disediakan

Pantai ini dikelilingi dengan panorama khas pesisir yang keren sehingga cocok untuk dijadikan tempat untuk melupakan hiruk pikuk perkotaan. Salah satu area menarik dari pantai ini adalah sebuah jembatan gantung yang melintasi sebuah teluk kecil yang bisa menjadi spot foto atau sekadar menikmati pemandangan pantai yang bersih dan indah ini. Jembatan gantung ini adalah akses penghubung antara tepi pantai dengan pusat Pulau Sentosa. Rasakan adrenalin Anda akan naik saat ada banyak orang yangt  menyebrang di jembatan gantung tersebut. Jadi, perhatikan kapasitas orang yang boleh naik ke jembatan. Lebih baik bergantian jika sudah banyak orang di jembatan gantung tersebut agar lebih aman.

Jangan lewatkan 2 menara kembar yang ada di pantai ini karena Anda bisa melihat bentang alam Palawan Beach dari ketinggian. Menara kembar tersebut sebenarnya adalah gardu pandang yang cukup dekat dengan bibir pandang sekitar 100 meter saja. Warna laut yang biru kehijauan akan menyejukkan mata Anda. Para wisatawan bisa menyaksikan kapal feri yang besar, tanker minyak, dan kapal kontainer yang melintas di laut dari tepi pantai. Bahkan dari gardu pandang bisa terlihat Kepulauan Riau khususnya Batam yang menjadi tempat penyebrangan dari Indonesia ke Singapura. Gardu pandang setinggi 3 lantai ini bisa dinaiki melalui tangga-tangga kayu sehingga Anda harus berhati-hati saat menaikinya. Naik ke garuda pandang ini sebaiknya pagi atau sore hari agar tidak panas.

Selain itu, pantai ini juga cocok untuk anak-anak karena disediakan playground yang seru. Di sekitar pantai ada toko-toko dan tempat makan seperti restoran dan café yang menarik. Jika lapar ingin makan besar atau sekadar makan cemilan dan minum kopi maka Anda bisa mampir sejenak di salah satu café. Pantai ini cocok untuk orang-orang yang suka berenang karena ombaknya tidak terlalu besar sehingga jangan lupa untuk membawa baju renang. Pasirnya yang lembut dan berwarna putih serta pohon-pohon kelapa yang teduh membuat para wisatawan senang bersantai di pantai ini. Soal keamanan tidak perlu diragukan karena ada penjaga pantai seperti di film BaywatchTidak ada salahnya jika piknik di pantai ini bersama teman atau keluarga, tetapi jangan lupa dengan sampah dari makanan yang dibawa.

Waktu Terbaik untuk Mengunjungi Pantai

Pantai ini bisa menjadi spot sunset yang menarik. Disarankan untuk berkunjung ke pantai ini pada sore hari setelah puas merasakan keseruan di berbagai wahana yang ada di Sentosa Island. Sambil menikmati minuman segar pasti sore hari Anda terasa lebih sempurna. Pilihan waktu lainnya yang cocok untuk datang ke pantai ini adalah pagi hari karena matahari belum terlalu menyengat. Sebelum berwisata ke berbagai tempat atau wahana menarik di Sentosa Island juga asik karena Anda akan merasakan angina sepoi-sepoi yang masih segar.

Selamat berwisata seru di Sentosa Island Singapura. Jangan sampai melewatkan Pantai Palawan yang indah dan bersih ini. Salah satu tempat wisata gratis di Singapura ini layak untuk dikunjungi! Happy traveling good people!

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Category

Most Popular

Kidzania Singapore, Wisata Anak yang Paling Brilian

KidZania Singapore adalah sebuah tempat wisata edukatif untuk mengetahui bakat dan minat anak-anak sekaligus cita-cita mereka. Konsep role playing dengan 60 tema keren di...

Bercengkrama dengan Alam di Sentosa Nature Discovery

Sentosa Island adalah sebuah pulau di Singapura yang direklamasi dan direkayasa menjadi kawasan wisata untuk para turis lokal dan internasional. Di pulau kecil ini terdapat banyak wahana seru untuk...

Tanya Jawab Untuk Yang Pertama Ke Singapore

Kadang bila bepergian pertama kali ke negara lain, kita punya perasaan takut kalau-kalau terjadi kejadian tidak mengenakan di luar negeri. Agar hal tersebut tidak...

Pertanyaan Seputar MRT di Singapore

MRT adalah salah satu alat transportasi utama di Singapura. MRT adalah jaringan kereta yang menghubungkan banyak tempat di Singapura. Berikut adalah beberapa pertanyaan yang sering...

What's New

Tips Persiapan Traveling ke Luar Negeri

Traveling ke luar negeri lebih diminati pada saat ini karena harga tiket pesawat keluar negeri jauh lebih murah daripada tiket pesawat di dalam negeri....

15 Tempat yang Wajib Dikunjungi Ketika Wisata di Malaysia

Malaysia adalah negara tetangga Indonesia yang memiliki potensi wisata menarik dan beragam seperti Indonesia. Wilayah Malaysia tidak seluas Indonesia, tetapi Malaysia memiliki berbagai macam...

13 Tempat Wajib Dikunjungi Ketika Wisata di Thailand

Thailand menjadi salah satu destinasi wisata favorit wisatawan asing terutama wisatawan dari Eropa karena keindahan dan keunikan yang dimilikinya. Land of Smiles adalah sebutan...

4 Show Terbaik Wajib Lihat Saat Berlibur di Universal Studio Singapura

Universal Studio adalah salah satu lokasi wisata favorit yang wajib masuk dalam list itinerary. Rasanya tidak puas apabila datang ke Singapura tapi melewatkan lokasi...