Jika sedang berlibur di Singapore, tidak lengkap rasanya jika tidak menikmati keseruan di berbagai taman hiburan di sana. Taman hiburan atau yang biasa dikenal sebagai amusement park di Singapore cukup banyak jumlahnya. Namun mungkin yang anda ketahui hanya beberapa di antaranya dan pastinya akan sangat disayangkan. Wisatawan yang mengunjungi Singapore pasti sudah tahu mengenai keberadaan Universal Studios Singapore yang berada di Sentosa Island. Namun selain itu, masih ada lagi amusement park di Singapore yang tidak kalah menarik untuk anda kunjungi. Agar informasi mengenai berbagai amusement park di Singapore ini tidak anda lewatkan, maka pada bagian berikutnya akan coba dijelaskan apa saja yang bisa dikunjungi di Singapura yang tergolong sebagai taman hiburan.
Anda sudah penasaran apa saja amusement park di Singapore yang menarik untuk dikunjungi? Tenang saja karena bagian di bawah ini akan mencoba menjelaskan secara lengkap mengenai berbagai taman hiburan tersebut. Mengetahui informasi ini akan sangat membantu anda untuk menghabiskan waktu liburan di Singapore dengan lebih berkesan dan tidak biasa atau monoton. Sudah siap mempelajari berbagai amusement park di Singapore? Terus simak penjelasan di bawah ini hingga bagian yang paling akhir ya.
10 Amusement Park di Singapore yang Seru dan Menarik
Penjelasan sebelumnya sudah memberikan gambaran pada anda bagaimana keberadaan amusement park di Singapore seringkali tidak diketahui oleh wisatawan. Lebih banyak wisatawan yang tertarik untuk mengunjungi landmark populer di Singapore, walaupun harus berdesak-desakan dengan wisatawan lainnya. Tentu sebenarnya anda bisa juga mengunjungi tempat lain yang tidak kalah menarik di Singapura. Seperti contohnya berbagai amusement park yang akan dijelaskan di bawah ini. Oleh sebab itu, ketahuilah ada 10 amusement park di Singapore yang seru dan menarik untuk menghabiskan waktu liburan anda.
- Haw Par Villa
Anda bisa mengunjungi amusement park bertema mitos di Haw Par Villa, Queenstown. Tman hiburan yang satu ini adalah taman hiburan bertema mithology Chinese yang menampilkan berbagai ilustrasi legenda dan cerita rakyat. Ada banyak lokasi di taman hiburan ini yang juga menjadi tempat mengambil foto yang unik dan menarik. Ada juga pengenalan akan zodiak yang bisa anda pahami di tempat ini.
- Jurong Bird Park
Tujuan wisata selanjutnya sebagai salah satu pilihan amusement park di Singapore adalah Jurong Bird Park. Sesuai dengan namanya, amusement park yang satu ini adalah taman burung yang berlokasi di Jurong. Taman burung ini tidak sembarangan karena dikelola oleh Wildlife Reserves Singapore untuk memberikan habitat hidup berkualitas untuk para hidung. Taman ini dibangun di atas tanah seluas 49 are dan berada di titik tertinggi wilayah Jurong. Ada lebih dari 5000 burung yang hidup di taman ini sekarang untuk anda kunjungi.
- Marine Life Park
Berkunjung ke Singapura rasanya tidak lengkap jika belum mengunjungi Marine Life Park di Sentosa Island ini. Marine Life Park adalah amusement park yang menampilkan kehidupan di bawah air laut. Ada dua tujuan lokasi di Marine Life Park ini yaitu S. E. A Aquarium dan Adventure Cove Park. Taman ini pernah dinobatkan sebagai Akuarium laut terbesar di dunia dari tahun 2012 hingga 2014. Luasnya mencapai 20 are dan memiliki lebih dari 100.000 hewan yang hidup di dalamnya.
- Night Safari
Jangan lewatkan kesempatan seru menikmati night safari di Singapore. Salah satu amusement park di Singapore ini akan mengajak anda menjelajah hutan untuk bertemu dengan hewan-hewan di malam hari. Anda bisa menjelajah taman hiburan seluas 99 are ini untuk memperhatikan kehidupan hewan saat matahari telah terbenam. Jumlah hewan yang ada di taman ini adalah 1.040 hewan dari 120 spesies.
- River Safari
Selain night safari, Singapore juga memiliki River Safari. Amusement park yang satu ini adalah taman hiburan yang dibangun di atas tanah seluas 12 hektar dan berada di antara Singapore Zoo serta Night Safari. Apa yang ditawarkan dari River Safari untuk pengunjungnya? River Safari akan memberikan pengalaman anda menjelajah bertemu dengan hewan-hewan menggunaan kapal perahu. Anda bisa bertemu dengan panda dan 5000 hewan lainnya di sini.
- Singapore Zoo
Salah satu taman hiburan atau amusement park di Singapore ini tentu sudah tidak perlu diragukan lagi kepopulerannya. Setiap tahun ada 1,7 juta pengunjung mendatangi tempat ini untuk berlibur dan bersenang-senang bersama hewan. Taman ini juga dikelola oleh Wildlife Reserves Singapore yang membangunnya sebagai habitat untuk 2.530 hewan dari 315 spesies. Anda bisa melihat langusng 16% di antaranya adalah hewan langka yang dilindungi karena terancam punah.
- Snow City
Ingin mengunjungi amusement park di Singapore yang berbeda dari lainnya? Cobalah kunjungi Snow City ini. Sesuai dengan namanya, anda bisa menikmati pengalaman bermain salju indoor di sini. Lokasinya adalh di Science Centre Singapore di dekat Jurong Timur. Luas wilayah taman hiburan ini adalah 3.000 meter persegi dan sudah mulai bisa dikunjungi sejak tahun 2000 lalu.
- Underwater World
Berikutnya pilihan amusement park di Singapore untuk anda juga bisa dengan mengunjungi Underwater World Singapore. Taman hiburan ini berlokasi di Sentosa Island dan menawarkan atraksi bawah laut melalui travelator sepanjang 83 meter untuk dilewati oleh pengunjung. Travelator ini ada di bawah laut dan dilapisi oleh jendela akrilik setebal 6 milimeter untuk melihat langsung dari dekat kehidupan makhluk bawah laut seperti ikan, kura-kura, hingga hiu.
- Universal Studios Singapore
Tentunya semua dari anda sudah tahu keberadaan amusement park yang satu ini di Singapore. Universitas Studios Singapore adalah salah satu taman hiburan terbesar dan teramai di kunjungi di Singapore. Dibangun di atas tanah seluas 20 hektar membuat taman hiburan ini memiliki 28 ride yang menyenangkan untuk anda coba. Lokasi Universal Studios berada di Sentosa Island dan bisa sekaligus anda kunjungi untuk mengunjungi taman hiburan lainnya.
- Wild Wild Wet
Terakhir untuk anda yang ingin menikmati liburan yang tetap segar dengan bermain air di Singapore, cobalah mengunjungi Wild Wild Wet ini. Taman hiburan air ini brlokasi di Pasir Ris dan memiliki sejumlah 13 atraksi untuk anda nikmati. Luas lahan taman hiburan memang tidak terlalu besar, hanya sekitar 3,8 hektar tetapi pengalaman menyenangkannya tidak kalah dari taman hiburan lain.
Demikianlah tadi penjelasan mengenai 10 amusement park di Singapore yang sangat seru dan menarik untuk dikunjungi wisatawan. Kini anda sudah mengetahui apa saja yang bisa anda lakukan di Singapore selain hal-hal yang sudah biasa dilakukan oleh wisatawan di sana. Jangan lewatkan kesempatan menikmati amusement di Singapore yang unik dan tidak sama dengan di negara lain. Jadi apakah anda tertarik untuk berlibur ke beberapa amusement park di atas?