Home Tip Jalan-Jalan di Singapore Prediksi Cuaca di Singapura Mulai Bulan November 2019 Hingga Mei 2020

Prediksi Cuaca di Singapura Mulai Bulan November 2019 Hingga Mei 2020

Anda ingin merencanakan liburan ke Singapura? Jika iya, maka Anda harus mempersiapkan segala sesuatunya, mulai dari barang bawaan hingga hal paling sepele sekalipun. Beberapa orang tidak memeriksa prediksi cuaca apabila ingin pergi ke luar daerah. Padahal, memeriksa prediksi cuaca akan membantu Anda mempersiapkan barang bawaan dengan baik sehingga bisa berlibur dengan nyaman. Berikut ini adalah perkiraan cuaca yang akan terjadi mulai bulan November 2019 hingga Mei 2020.

1.     Bulan November 2019

calibra / Pixabay

Pada minggu kedua bulan November 2019 diperkirakan akan terjadi banyak guntur hingga tanggal 24 November. Sedangkan mulai tanggal 25, cuaca diperkirakan akan berada diantara mendung berawan dan hujan. Siapkan mantel dan jas hujan Anda apabila ingin mengunjungi Singapura dalam waktu dekat. Pada malam hari diperkirakan suhu akan mencapai 24 derajat celcius. Sedangkan pada siang hari akan berada pada kisaran 31 derajat celcius. Kecepatan angin maksimal diperkirakan akan ada pada kisaran 10 km/h hingga 15 km/h.

2.     Bulan Desember 2019

Berlanjut ke bulan selanjutnya yakni bulan Desember 2019. Di awal minggu, Anda akan mendapati perkiraan cuaca yang penuh akan guntur dan hujan. Guntur ini akan berlangsung hingga minggu kedua, diselingi dengan cuaca berawan sebagian. Hujan akan mulai turun pada minggu ketiga, tepatnya tanggal 15. Hujan diprediksi akan terus turun sampai akhir bulan Desember 2019. Suhu di malam hari bulan Desember diperkirakan bisa sampai 24 derajat celcius. Sedangkan pada siang hari suhunya bisa mencapai 30 derajat celcius. Kecepatan angin maksimal cukup naik drastis di bulan ini. Kecepatan angin maksimal diprediksi bisa menyentuh angka 12 Km/h hingga 19 km/h per harinya.

3.     Bulan Januari 2020

diego_torres / Pixabay

Di awal tahun, Anda akan disambut dengan hujan selama satu minggu penuh, menurut perkiraan cuaca. Di minggu kedua mungkin Anda baru bisa menikmati hangatnya matahari, meski demikian ada juga beberapa hari yang masih diprediksi turun hujan. Berhati-hatilah karena bisa terjadi kemungkinan muncul kabut di pertengahan bulan. Hujan mulai jarang turun di tanggal 15 Januari. Cuaca diprediksi akan tetap berawan sebagian hingga akhir bulan. Diprediksi tanggal 31 adalah hari yang cerah, karena akan ada sedikit awan saja dan kemungkinan tidak turun hujan. Suhu di siang hari pada bulan Januari 2020 diprediksi akan menyentuh angka 30 derajat celcius. Sedangkan pada malam hari, suhu diperkirakan bisa menyentuh angka 24 derajat celcius. Perkiraan kecepatan angin di bulan Januari 2020 ini berkisar di angka 16 km/h hingga 22 km/h.

4.     Bulan Februari 2020

Bulan Februari 2020 akan diawali dengan cuaca yang mendung atau berawan sebagian. Cuaca masih mengalami banyak sekali perubahan. Di tanggal 2 dan 3 Februari diperkirakan akan terjadi hujan, sedangkan di tanggal 4 dan 5 diprediksi berawan sebagian. Setelah itu, tanggal 6 akan hujan lagi dan seterusnya. Di minggu ketiga diprediksi akan terjadi guntur yang besar, mulai dari tanggal 16. Guntur ini akan kembali lagi di tanggal 25 hingga akhir bulan. Untuk suhu kurang lebih masih sama, di siang hari suhu maksimal akan mencapai 31 derajat celcius. Sedangkan di malam hari suhunya mencapai 24 derajat celcius. Kenaikan tertinggi ada pada kondisi kecepatan angin. Kecepatan angin maksimal selama bulan Februari 2020 diprediksi ada di kisaran angka 16 km/h hingga 21 km/h.

5.     Bulan Maret 2020

Maret 2020 diprediksi akan diawali dengan turunnya hujan diikuti dengan guntur. Dengan perkiraan cuaca ini, diprediksi mungkin muncul kabut. Hingga pertengahan bulan Maret 2020 diprediksi akan dipenuhi dengan cuaca berawan sebagian diselingi dengan sedikit hujan dan guntur. Sedangkan mulai tanggal 20 Maret 2020, perkiraan cuaca mengatakan akan terjadi guntur hingga akhir bulan Maret. Ada sedikit kenaikan suhu di siang hari pada bulan Maret 2020 ini. Suhu pada siang hari diperkirakan bisa menyentuh angka 32 derajat celcius. Sedangkan pada malam hari bisa 24 derajat celcius. Kecepatan angin masih berada di kisaran yang kurang lebih sama dengan bulan Februari, yakni ada di angka 12 km/h hingga 17 km/h.

6.     Bulan April 2020

Sama seperti bulan Maret, April 2020 diprediksi akan diawali dengan hujan. Cuaca berawan sebagian dan guntur datang bergantian hingga pertengahan bulan April. Akan ada sedikit hujan di minggu kedua bulan April 2020. Mulai tanggal 21 April diperkirakan terjadi guntur berurutan. Di tanggal 27 diprediksi akan terjadi hujan. Suhu di bulan ini akan meningkat, pada siang hari suhu diperkirakan mencapai 32 derajat celcius. Sedangkan pada malam hari bisa mencapai 25 derajat celcius. Kecepatan angin akan turun pada bulan ini, yakni berkisar di angka 11 km/h hingga 14 km/h.

7.     Bulan Mei 2020

Sama seperti dua bulan sebelumnya, bulan Mei 2020 masih akan dimulai dengan hujan, menurut prediksi cuaca. Dari awal hingga pertengahan bulan diperkirakan terjadi guntur dan sedikit hujan. Anda perlu membawa mantel atau jas hujan apabila ingin berlibur ke Singapura di bulan Mei 2020. Mulai tanggal 18 Mei barulah cuaca menjadi sedikit lebih baik dengan kondisi berawan sebagian. Kondisi ini diprediksi terus bertahan hingga akhir bulan Mei. Suhu di siang hari bulan Mei 2020 diprediksi akan menyentuh angka 32 derajat celcius, sedangkan pada malam harinya bisa mencapai 25 derajat celcius. Kecepatan angin diprediksi akan ada perluasan range, yakni dimulai di angka 9 km/h hingga 15 km/h.

Itu dia perkiraan cuaca mulai bulan November 2019 hingga Mei 2020. Perkiraan cuaca ini bisa meleset atau benar terjadi. Ketepatan prediksi cuaca ini bisa mencapai 60% tepat. Persiapkan diri Anda dengan cuaca mendung dan guntur apabila ingin berlibur ke Singapura dalam jangka waktu diatas. Meskipun hujan dan guntur, cuaca ini tidak akan mengubah keindahan Singapura sehingga Anda tidak perlu khawatir apabila ingin berlibur. Semangat menikmati liburan di Singapura dengan keluarga atau orang-orang tersayang.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Category

Most Popular

Kidzania Singapore, Wisata Anak yang Paling Brilian

KidZania Singapore adalah sebuah tempat wisata edukatif untuk mengetahui bakat dan minat anak-anak sekaligus cita-cita mereka. Konsep role playing dengan 60 tema keren di...

Bercengkrama dengan Alam di Sentosa Nature Discovery

Sentosa Island adalah sebuah pulau di Singapura yang direklamasi dan direkayasa menjadi kawasan wisata untuk para turis lokal dan internasional. Di pulau kecil ini terdapat banyak wahana seru untuk...

Tanya Jawab Untuk Yang Pertama Ke Singapore

Kadang bila bepergian pertama kali ke negara lain, kita punya perasaan takut kalau-kalau terjadi kejadian tidak mengenakan di luar negeri. Agar hal tersebut tidak...

Kartu Singapore Tourist Pass

Singapore Tourist Pass (thesingaporetouristpass.com) Singapore Tourist Pass (STP) adalah kartu pass yang bisa anda gunakan untuk menaiki transportasi umum di Singapura secara tak terbatas. Anda...

What's New

Tips Persiapan Traveling ke Luar Negeri

Traveling ke luar negeri lebih diminati pada saat ini karena harga tiket pesawat keluar negeri jauh lebih murah daripada tiket pesawat di dalam negeri....

15 Tempat yang Wajib Dikunjungi Ketika Wisata di Malaysia

Malaysia adalah negara tetangga Indonesia yang memiliki potensi wisata menarik dan beragam seperti Indonesia. Wilayah Malaysia tidak seluas Indonesia, tetapi Malaysia memiliki berbagai macam...

13 Tempat Wajib Dikunjungi Ketika Wisata di Thailand

Thailand menjadi salah satu destinasi wisata favorit wisatawan asing terutama wisatawan dari Eropa karena keindahan dan keunikan yang dimilikinya. Land of Smiles adalah sebutan...

4 Show Terbaik Wajib Lihat Saat Berlibur di Universal Studio Singapura

Universal Studio adalah salah satu lokasi wisata favorit yang wajib masuk dalam list itinerary. Rasanya tidak puas apabila datang ke Singapura tapi melewatkan lokasi...